MALANG-Teladan St Yusuf sebagai pelindung para pekerja sepanjang zaman. Selalu relevan dan kontekstual. Keteladanan St Yusuf bekerja dengan jujur menghidupi keluarganya. Mengajarkan tentang nilai, martabat dan kegembiraan dari usaha yang dilakukan setiap pribadi.
Hal itu terungkap dalam Pendalaman Iman (PI) KYP, Sabtu (10/4/2021). PI dalam rangka Sewindu KYP ini dilakukan secara virtual lantaran penerapan protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19. Dalam kegiatan ini, peserta berbagi pengalaman iman dan keteladanan St Yusuf dalam bekerja.
Bekerja sebagai perawat contohnya, melakoninya dengan tulus tanpa berharap pujian. Harus sabar melayani pasien. Apalagi menangani pasien dengan penerapan prokes pencegahan Covid-19. Begitu juga bekerja menjadi customer service. Ini pekerjaan yang juga melayani banyak orang dengan berbagai karakter.
Semua jenis pekerjaan pun begitu. Mulai dari sektor jasa, perguruan tinggi, media dan berbagai kerja lainnya. Dalam bekerja idealnya memahami lingkungan kerja. Harus paham karakter pemimpin, rekan kerja dan relasi bisnis.
Jika terjadi konflik dalam pekerjaan, tetaplah sabar dan tulus menghadapi situasi. Jangan lupa bawakan dalam doa. Sebab mendoakan sesama sangat penting, menemukan kedamaian di dalam doa.
Persoalan dalam bekerja pun jangan dianggap sebagai masalah. Diubah jadi tantangan. Carilah solusinya sembari memaknai sebagai usaha menyelesaikan masalah. Di situlah pelajaran paling berharga dalam beriman dan meningkatkan kapasitas diri.
Kejujuran sebagai kunci terpenting seorang pekerja maupun pebisnis. Apalagi salah satu keteladanan St Yusuf yakni kejujuran. Setiap bekerja maupun bisnis, kerap mengalami ujian kejujuran. Apalagi banyak orang bisa membuka jalan ketidakjujuran untuk kita. Nah, kala menghadapi situasi tersebut, ingatlah St Yusuf.
Urusan pekerjaan pun sesuaikanlah dengan nilai-nilai kerja, tugas dan hak serta kewajiban. Bekerja dan bisnis biasanya juga menjadi ujian iman. Jangan sampai kehilangan iman. Tetap sabar dan berdoa kala sedang dipojokan karena dinamika kerja. (tim)